Kamis 21 November 2019 terdengar seruan adzan zhuhur di masjid Baiturrahman desa Sonyo, kami dari tim Distribusi Al Quran wakaf pun bersiap dan bergegas mendatangi seruan adzan tersebut. Pada shalat zhuhur yang istimewa ini Alhamdulillah sholat jama’ah kami ditemani oleh seorang kakek tua dan ustadz Farosyid, total jamaah kami pada dhuhur itu hanya berempat saja.
“Kalau hari lain apakah seperti ini ust?”tanya kami. “Iya, kakek ini yang adzan 5 waktu setiap hari, dan hanya dia satu-satunya makmum di sholat subuh, dhuhur, asar dan maghrib, dan mulai ramai di sholat Isya’ ” jawab ust Farosyid, beginilah kondisi masyarakat sekitar masjid Baiturrahman di desa Sonyo Kulon Progo Yogyakarta.
Ustadz Farosyid dan kawan-kawan sudah menginjak di tahun keempatnya berdakwah di desa ini, dengan penuh semangat dan kesabaran sehingga hasil dakwahnya pun semakin meluas ke desa-desa dan masjid-masjid sekitar. Mulai berdatangan satu demi satu bapak-bapak, ibu-ibu, anak-anak dan bahkan kakek nenek yang ingin belajar mengaji, di buatlah halaqah-halaqah Al Qur’an di masjid tersebut.
Yang semula para ustadz melihat masjid Baiturrahman dalam keadaan sangat kumuh, kotor, tidak di tegakkan sholat, Alhamdulillah dengan izin Allah hari ini sudah ditegakkan sholat Jum’at (meski khotib jum’at hanya dia-dia saja), adzan 5 waktu meski hanya ada 1 makmum di 4 sholat fardhu, mulai ramai di sholat Isya’, di adakannya kajian-kajian keislaman rutin dan dibuatnya halaqah -halaqah Al Qur’an bagi para pemula dan muallaf yang jumlah mereka dari hari ke hari Alhamdulillah semakin bertambah, karena ada perhatian dan kepedulian dari segenap kaum muslimin dan muslimah yang telah ikut andil dalam membantu mereka dan memberikan bimbingan keislaman untuk mereka.
Ustadz Farosyid mengucapkan, “Jazakumullah khoiron kepada segenap muhsinin yang telah memberikan bantuan dan dukungan kepada kami melalui tim Tanmia Foundation berupa Al-Qur’an dan buku bacaan, insya Allah kami akan terus berjuang demi kebangkitan islam.”
Fadhil Kamil
Relawan Tanmia
Kulon Progo, Yogyakarta