Santri Tanmia di Acara Profil Anak Hafizh SALAM TV

893 Views

Jum’at, 02 November 2018 dalam rangka mengisi Acara Profil Anak Hafizh di salah satu stasiun TV Islam swasta, Al hamdulillah kali ini Mahad Tahfizh Quran Usia dini Attanmia berkesempatan ikut tampil dalam acara yang diselenggarakan oleh SALAM TV di Gedung BNI Syariah, Kuningan – Jakarta selatan pada hari tersebut.

Muhammad Rafif Al Faruq, salah seorang santri Ma’had Tahfizh Attanmia berkesempatan hadir memenuhi undangan SALAM TV sebagai salah satu nara sumber pada Acara Profil Anak Hafizh ditemani oleh salah satu guru/pengampu kelas Tahfizh, Ust Zainudin.

Sebagaimana keterangan dalam wawancara sekilas tersebut bahwa di usia 9 tahun Ananda Dengan Izin Allah telah menghafal kuang lebih 14 juz Al quran. Oh ya ananda juga telah selesai menghafal bait-bait matan Tuhfatul Athfal lhoh… yang merupakan salah satu karangan imam Qari besar dalam ilmu Tajwid,Syaikh Sulaiman Al-Jamzury Semoga Allah merahmati beliau

Anada juga berkesempatan untuk menjawab beberapa pertanyaan ayat suci Al quran dari Kak Rio untuk melanjutkan ayat-ayat yang ditanyakan dan dapat dijawab dengan baik dan lancar Alhamdulillah .

Kira-kira apa rahasia ananda bisa menghafal 14 juz diusia segitu yaa ??

Dengan bekal kesungguhan, ananda mengambil program Intensif ( mondok ) dan setiap harinya menghafal Al quran dengan metode Sabaq, Sabqi, dan Manzil !

Yaitu dengan metode banyak mengulang baik bacaan ataupun hafalan mencakup hafalan baru ataupun yang sudah dihafal, sehingga memudahkan Ananda untuk terus menghafal Al Qur’an kemudian mengatur waktu serta bimbingan dari pengampu dikelasnya.

dan Dengan izin Allah acara yang berlangsung dari pukul 08.30- 15.00 wib itupun selesai dengan lancar. Alhamdulillah.

Semoga Ananda serta perjuangannya dapat menjadi inspirasi dan motivasi teman-teman dan adik-adik penghafal lainnya, Aamiin yaa rabbal Aalamiin.

 

No comments

“Siapakah yang lebih baik perkataannya daripada orang yang menyeru kepada Allah, mengerjakan amal yang saleh, dan berkata: “Sesungguhnya aku Termasuk orang-orang yang menyerah diri?”       (Q.S. Fushilat : 33)

Mailing form

    Kontak Kami

    Jl. Kranggan Wetan No.11, RT.1/RW.5, Jatirangga, Jatisampurna, Kota Bks, Jawa Barat 17434

    0852-1510-0250

    info@tanmia.or.id

    × Ahlan, Selamat Datang!