Sumur Wakaf Telah Mengalir, Kuatkan Kebersamaan Masyarakat di Pondok Pesantren Muadz bin Jabal

477 Views

Masyarakat Dusun Simo Kidul menyambut dengan antusias dengan berdirinya tahap pembangunan area Pesantren Muadz Bin Jabal Kebak Kramat Karanganyar yang terus berikhtiar membangun dalam memajukan pendidikan yang berbasis islam.

Baru-baru ini Tanmia Foundation juga melakukan pengeboran sumur wakaf untuk Masjid Pesantren Muadz Bin Jabal tepatnya di Desa Kebak Dusun Simo Kidul Kecamatan Kebak Kramat Karanganyar Jawa Tengah yang baru selesai finishing pembangunannya.( 18/09/2022)

Pengeboran sumur relatif tergolong mudah karena menggunakan alat bor spesialis sumur dalam yang bisa menembus lempengan batu keras sehingga seketika mendapatkan sumber mata air bisa menemukan kualitas sumber mata air yang paling bagus. Pada prosesnya memang selama seharian pengeboran menemui kerja berat untuk menembus batu keras. Tapi akhirnya setelah pengeboran di hari berikutnya, akhirnya didapatkan sumber mata air di kedalaman 30 meter dimana merupakan pusat cekungan sumber air dibawah lempengan bebatuan.

Sejak tahun 2020 komplek pesantren yang mulai didirikan belum ada tanda-tanda pembangunan fisik, tempat belajar masih numpang berada di rumah-rumah warga dan fasilitas utama seperti tempat belajar dan sumber air sumur untuk kegiatan para santri pun belum ada di lokasi.

Area pesantren seluas 1.650 m² adalah amanah wakaf yang sudah diserahkan para muwakifnya untuk dapat dikembangkan dan diharapkan dapat memajukan pendidikan untuk para santri dan masyarakat di sekitar pesantren. Saat ini para peserta didik masih berjumlah 24 santri yang berasal dari lingkungan sekitar dan dusun desa tetangga dan terus bertambah berdatangan satu per satu.

“Adanya wakaf sumur yang dibangun oleh muhsinin Tanmia Foundation ini sangat membantu kemajuan kegiatan belajar para santri di Pesantren Muadz Bin Jabal yang sedang dalam tahapan perintisan”, ujar Ustadz Fajri pimpinan pesantren Mu’adz bin Jabal memiliki keunggulan program pesantren dinniyah tahsin – tahfidz setiap Sabtu – Ahad.

“Alhamdulillah, ini rasa syukur yang luar biasa karena pertama kali tahu datang kesini tahun 2020, belum ada bangunan dan fasilitas seperti ini. Karena yang namanya Pondok Pesantren dalam membangun tidak selalu menunggu ada biaya uang dulu baru mulai membangun,” terang Bapak Saman tokoh warga setempat yang memberi apresiasi saat proses pembangunan sumur di lokasi.

Ia menambahkan bahwa daerahnya tersebut sering terjadi kekeringan air waktu musim kemarau sehingga sangat bersyukur dengan adanya wakaf air, harapannya air di pesantren bisa juga dimanfaatkan warga sekitar dikarenakan sering terjadinya kekeringan saat musim kemarau tiba.

Ustadz Muhammad Fajri, atau lebih akrab disapa dengan Ustadz Fajri sebagai pimpinan pesantren menambahkan, sedari awal pembangunan Pondok Pesantren ini modal utamanya adalah memiliki niat yang kuat dan kekompakan para jama’ah masyarakat setempat yang telah membantu kemudahan proses perjalanannya bahkan seketika adanya kesulitan – kesulitan ditengah jalanya juga.

“Membangun fasilitas pendidikan ummat tidak ada istilah ruginya karena akan terus mengalir jariyah kebaikan-kebaikan yang telah disumbangkan walaupun kita sudah tiada,” terang Joko Supriyanto yang juga selaku salah satu pendiri Pesantren Muadz Bin Jabal.

Meski ditengah perkampungan pedesaan penuh kesederhanaan, harapan dengan adanya kehidupan di pondok pesantren akan menambah arti lebih dari kebahagiaan makna hidup masyarakat setempat. Keadaan masyarakat dan dakwah kampung sekarang setelah adanya pesantren semakin menambah antusias warga untuk kebaikan sangat terlihat. Hal tersebut dibuktikan dengan tidak sedikit yang ikut kontribusi dalam kelancaran kegiatan Pesantren baik pembangunan maupun kegiatan belajar mengajar. Inilah potret kecil harapan yang mulai terlihat di Pesantren Tahfizh Mu’adz Bin Jabal Kebakkramat Karanganyar, Jawa Tengah.

Ali Azmi
Relawan tanmia

No comments

“Siapakah yang lebih baik perkataannya daripada orang yang menyeru kepada Allah, mengerjakan amal yang saleh, dan berkata: “Sesungguhnya aku Termasuk orang-orang yang menyerah diri?”       (Q.S. Fushilat : 33)

Mailing form

    Kontak Kami

    Jl. Kranggan Wetan No.11, RT.1/RW.5, Jatirangga, Jatisampurna, Kota Bks, Jawa Barat 17434

    0852-1510-0250

    info@tanmia.or.id

    × Ahlan, Selamat Datang!