Sumur Wakaf, Allah Cukupkan Mereka Yang Berbagi Harta & Muliakan Mereka Yang Peduli

773 Views

TPQ Baitul Qur’an Dusun Permatan Desa Gunung Malang adalah salah satu tempat sasaran pembangunan sumur Tanmia Foundation yg kini masih berlanjut.
Puing-puing material bangunan akibat gempa beberapa waktu lalu masih berserakan dan masih belum ditangani sepenuhnya karena minimnya tenaga maupun relawan yang menjangkau daerah ini. Namun tiap sore kegiatan belajar di TPQ sudah berjalan seperti sediakala di tenda pengungsian yang sengaja didirikan di samping bekas bangunan TPQ Baitul Quran, peserta TPQ tidak berkurang meskipun gempa bertubi – tubi mengguncang mereka, sore hari menjelang magrib masih terlihat banyak wali murid yang menjemput putra putri mereka di TPQ.

Kali ini Pengeboran sumur Tanmia Foundation masih berjalan, walhasil dengan kedalaman 10 meter dapat menembus mata air”, ujar Ust Anwar pengasuh TPQ dilokasi tempat pengeboran. Lokasi ini cukup memakan waktu dengan perjalanan darat sejauh 40 KM dari Selong ibukota Lombok Timur.

Seiring dengan bahagia akan mengalirnya air sumur, ada senyum keceriaan serta suara anak -anak belajar yang tetap mengaji di setiap sore harinya. Allah cukupkan mereka yang berbagi hartanya dan muliakan mereka yang peduli. Semoga menjadi pahala yang terus mengalir keberkahan dan pahala Jariyahnya. Atas partisipasi jamaah bapak dan ibu kami sampaikan Jazakumullah khairan.

Ali Azmi, Lombok Timur
3 Oktober 2018

No comments

“Siapakah yang lebih baik perkataannya daripada orang yang menyeru kepada Allah, mengerjakan amal yang saleh, dan berkata: “Sesungguhnya aku Termasuk orang-orang yang menyerah diri?”       (Q.S. Fushilat : 33)

Mailing form

    Kontak Kami

    Jl. Kranggan Wetan No.11, RT.1/RW.5, Jatirangga, Jatisampurna, Kota Bks, Jawa Barat 17434

    0852-1510-0250

    info@tanmia.or.id

    × Ahlan, Selamat Datang!