Wakaf Tenaga Surya & Mushaf Qur’an Terangi Sanggar Qur’an Di Pulau Buru Maluku

602 Views

wakaf panel listrik tenaga surya2

Tanmia Foundation salurkan wakaf panel Surya lampu tenaga surya hemat energi ( LTSHE ) bersama dengan wakaf mushaf Qur’an dan Iqra’ di Pulau Buru Maluku, tepatnya di Desa Waemorat Kecamatan Batabual Kabupaten Pulau Buru.

Pada Kamis (12/8/2021), secara simbolis paket wakaf diserahkan di lokasi tersebut. Bertempat di masjid Baitunnur kegiatan TPQ Asy-Syahadah sehari-harinya berjalan menjadi pusat belajar mengaji untuk puluhan anak-anak. Tempat ini sebagai sentra pembelajaran Al-Qur’an sejak berdirinya kegiatan TPQ tahun 2013.

“Alhamdulillah, kebahagiaan bercampur air mata haru, bantuan wakaf lampu tenaga surya dan mushaf Al-Qur’an sampai di tempat kami, mudahan ini menjadi jariyah amal shalih bagi para muwakifnya dan sarana ini sangat bermanfaat bagi masyarakat sekitar untuk bisa semangat belajar mengaji, suasana gelapnya mulai terang dengan lampu bahkan gelap butanya huruf Al-Qur’an akan hilang dengan terangnya petunjuk Qur’an yang diajarkan,” terang Ust Rouf, Da’i pedalaman yang merintis kegiatan TPQ Asy-Syahadah Pulau Buru.

wakaf quran dan iqro'

Kegiatan TPQ Asy-Syahadah yang menjadi sentral kegiatan anak-anak belajar mengaji menjadi angin harapan bagi warga masyarakat ke depannya. Kendati kondisi yang ada menuntut untuk lebih tegar dan sabar melewatinya. Sekarang ini akses jalan darat belum sepenuhnya bisa terhubung antar desa kecamatan lainya, hanya menggunakan sampan saja, begitu juga akses lampu listrik yang hanya menyala sekitar 6-7 jam saja di malam hari tentu ini sangat memprihatinkan sehingga dalam pembinaan belum maksimal.

Menurut Ust Rouf, hal demikian bukan menyebabkan kendala dan kurangnya menjadi kita kurang bisa mengembangkan potensi tapi disinilah nilai-nilai perjuangan yang berat harus bisa ditanamkan dan dilewati.

“Kegiatan TPQ Asy-Syahadah menjadi pembinaan terhadap anak-anak dan masyarakat yang menyasar pada siapapun yang berniat untuk mengenal mempelajari khasanah islam. Sehingga dalam prakteknya tidak ada batasan bagi siapapun untuk belajar agama, mulai dari usia dini hingga dewasa dan lansia, kegiatan terbuka bagi yang memiliki niatan belajar”, jelas Ust Rouf pada Tanmia.

“TPQ juga menjadi fungsi Sanggar Qur’an yang nantinya akan terbuka bagi masyarakat sekitar, dari segala jenjang mulai dari anak-anak,. dewasa hingga lansia, akan diterima untuk belajar mengaji disini. Tidak ada kata terlambat untuk belajar agama,” terang Ust Rouf Saniapon”.

Ia menambahkan, bahwa gambaran kegiatan dakwah di Pulau Buru masih banyak pemerataan disamping juga pekerjaan rumah yang harus dibangun dan dikembangkan lebih baik lagi baik aspek fisik dan non fisiknya mengingat geografisnya yang terbilang kawasan terluar dan terasing yang berada di tengah lautan Banda yang dikenal palung kedalamanya sehingga jarang sekali untuk siapapun bertahan didalamnya.

Dukungan dan kolaborasi pun terbuka lebar bagi siapapun untuk ikut andil bahu membahu memberikan sumbang sihnya demi terbangunnya pelita-pelita cahaya Qur’an di penjuru negeri yang sudah ternantikan oleh masyarakat di pedalaman yang semua berorientasi pada kejayaan ummat demi izzul islam walmuslimin.

Ali Azmi
Relawan Tanmia

No comments

“Siapakah yang lebih baik perkataannya daripada orang yang menyeru kepada Allah, mengerjakan amal yang saleh, dan berkata: “Sesungguhnya aku Termasuk orang-orang yang menyerah diri?”       (Q.S. Fushilat : 33)

Mailing form

    Kontak Kami

    Jl. Kranggan Wetan No.11, RT.1/RW.5, Jatirangga, Jatisampurna, Kota Bks, Jawa Barat 17434

    0852-1510-0250

    info@tanmia.or.id

    × Ahlan, Selamat Datang!